Hubungi Kami

Bhumi Phala Temanggung Juara Sementara KRAP Walikota Magelang Cup 2022

(87,6Unimmafm) MAGELANG – Hari kedua gelaran Kejuaraan Renang Antar Perkumpulan (KRAP) Walikota Magelang Cup 2022, Sabtu (5/3/2022) di Samapta Aquatic Stadium (SAS) Kota Magelang berlangsung seru.

@unimma_id

Bhumi Phala Swimming Club Temanggung untuk sementara menjadi superior di posisi pertama, dengan perolehan 9 medali emas dan 2 perunggu.

Di posisi kedua, diraih Wijaya Swimming Club Cirebon dengan perolehan 8 emas, 4 perak, dan 4 perunggu. Lalu, Pasific Swimming Indonesia Surakarta berada di posisi ketiga sementara dengan perolehan 7 emas, 3 perak, dan 5 perunggu.

Antusiasme wali dan pendamping atlet begitu terlihat di luar arena pertandingan. Meski hanya dapat melihat melalui layar lebar namun semangat mereka mendukung putra putri dalam kejuaraan itu begitu tinggi.

Ketua Panitia KRAP Walikota Magelang Cup 2022, Agus Hadianto mengatakan, pada hari kedua ini hadiah mulai dibagikan kepada para atlet yang sudah menyelesaikan lomba dan juara.

“Hari ini mulai kita bagikan medali dan piagam juara yang menang pada hari pertama,” katanya.

Ia menjelaskan, untuk memotivasi para peserta yang mengikuti kompetisi ini, PRSI Kota Magelang bersama dengan PWI Kota Magelang sudah menyiapkan sejumlah hadiah.

“Kita siapkan uang pembinaan, medali, dan juga piagam,” tuturnya.

Ia menyebutkan untuk kompetisi kali ini diikuti oleh peserta yang berasal dari klub-klub seluruh Indonesia.

“Total ada 470-an peserta yang mengikuti kompetisi ini dan terbagi menjadi nomor 148 lomba untuk putera dan puteri,” katanya. (*)

Rinta

Leave a Reply

  • https://ssg.streamingmurah.com:8048
  • Copyright ©2025 by PT. Radio Unimma. All Rights Reserved
  • http://45.64.97.82:8048
  • Copyright ©2025 by unimmafm. All Rights Reserved
  • http://45.64.97.82:8048/stream
  • Copyright ©2025 by unimmafm All Rights Reserved