Ekowisata Mangrove Banyu Urip atau Banyu Urip Mangrove Center (Bmc) adalah sebuah daya tarik wisata baru yang menawarkan pesona alam pesisir pantai dengan hutan mangrove dan ekosistem muara sungai yang eksotik dan mempesona. Deretan perahu nelayan yang pulang dari melaut serta suasana pasar nelayan tempat transaksi hasil laut seperti kerang dan lain-lain membuat tempat ini semakin menarik. Selain itu, area pembibitan berbagai jenis tanaman mangrove membuat obyek wisata ini juga bernilai edukasi karena lahan pembibitan mangrove tersebut sering didatangi oleh para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi baik negeri maupun swasta untuk melakukan riset atau penelitian tentang mangrove. Sekelompok burung bangau yang memang menjadikan hutan mangrove itu menjadi habitat mereka semakin menambah daya tarik wisatawan untuk datang ke tempat ini.

Ekowisata Mangrove Banyu Urip atau Banyu Urip Mangrove Center (Bmc) ini terletak di Dusun Banyu Legi, Desa Banyu Urip, Kecamatan Ujung Pangkah – Gresik. Lokasi ini bisa ditempuh dengan kendaraan darat dari tiga jalur yaitu jalur Ujung Pangkah – Banyu Urip (± 5 Km dari jalan Daendles), Jalur Sekapuk – Banyu Urip (± 5 Km dari jalan Daendles), dan Jalur Dalegan – Banyu Urip (± 5 Km dari Pantai Dalegan).Ekowisata ini dibuka setiap hari jam 06.00 WIB hingga 17.00 WIB. Untuk masuk ke sini kita hanya merogoh kocek sebesar Rp10 ribu.
area pembibitan berbagai jenis tanaman mangrove membuat obyek wisata ini bernilai edukasi. Hal ini karena para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi baik negeri dan swasta melakukan riset. Selain untuk berekreasi, banyak peneliti yang melakukan observasi dan riset tentang mangrove yang ada di sana.
Sekelompok burung bangau juga menjadikan hutan mangrove itu menjadi habitat burung tersebut semakin menambah daya tarik. Untuk memasuki kawasan ini kita harus menyeberang jembatan kayu sekitar 250 meter dan tingginya satu meter di atas air.
Selama melewati jembatan kita akan disuguhi hutan mangrove yang lebat dan sejuk. Selain itu terdapat gazebo yang digunakan untuk duduk-duduk santai.
Sumber : disparbud.gresikkab
CSS