Bicara tentang perempuan pasti pandangan awal kita tak jauh dari dapur atau identik dengan masak-memasak. Nah itu adalah persepsi yang salah apalagi di zaman yang serba modern dan pada dasarnya perempuan juga memiliki kemampuan yang bisa menyamai dengan laki-laki apalagi di zaman sekarang. Perempuan juga memiliki hak terutama dalam berkarir yang tidak bisa dibedakan secara cuma-cuma dan dipandang sebelah mata. Di zaman sekarang yang serba canggih dan berkembangnya teknologi apalagi di era industri 4.0 yang mencakup beberapa sistem yang terdiri dari siber fisik, internet untuk segala, komputasi awan,dan komputasi kognitif. Tak ayal banyak yang harus diketahui serta dipelajari terutama bagi perempuan agar lebih mengenal akan teknologi-teknologi yang berkembang agar tidak disalahgunakan contoh hal kecilnya dalam ruang lingkup media sosial.

Di era dimana teknologi sekarang yang serba canggih, perempuan juga memiliki peran yang cukup penting apalagi di bidang teknologi bisnis. menurut keterangan dari seorang narasumber yakni Andhyta F Utami yang tengah sibuk menjadi Co-Creator Frame & Sentences dan Analisis Kebijakan Publik mengatakan bahwasannya data dari McKinsey menemukan bahwa profit yang diperoleh dari dunia online 30% berasal dari perempuan.
Menanggapi hal tersebut tentunya peran perempuan sudah tidak bisa dianggap remeh serta dipandang sebelah mata terutama di bidang teknologi bisnis yang sangatlah berpengaruh tentunya dan sangat membawa perubahan yang cukup signifikan di dunia yang serba digital ini. Maka di era sekarang apabila ada perempuan yang ingin terjun dilapangan terutama dalam berkarir hal seharusnya dilakukan adalah memberikan support penuh bukannya membatasi dengan hal-hal tentu dan hanya mengurusi urusan rumah tangga saja. Tidak banyak yang menyadari bahwa peran perempuan di dunia teknologi malah jauh lebih besar daripada laki-laki, oleh karena itu sekarang banyak perusahan yang mencari perempuan untuk dijadikan aset perusahan sebagai karyawan dikarenakan melihat potensi yang ada.
Seiring dengan data tersebut, hasil survei yang dilakukan oleh Shopee juga menunjukkan bahwa peningkatan seller perempuan meningkat sampai 140%. “Di Shopee, kami senang melihat semakin banyak perempuan menjadi wirausahawan dan mendirikan toko online sendiri,” ujar Rezki Yanuar, Country Brand Manager Shopee. Nah melihat hal tersebut tak salah apabila perempuan ingin mengejar keinginannya dalam berkarir bukan? hal ini tentunya semakin membuka peluang yang sangat luas bagi perempuan untuk bersolo karir atau berkarir di era teknologi 4.0 dimana potensi serta kondisi yang sangat mendukung dan terbuka lebar terlebih yang lagi trend dizaman ini adalah memanfaatlan teknologi yang ada dengan bisnis online.