Hubungi Kami

Sinopsis Dari Anime Kagami No Kojou

Anime misteri-fantasi berjudul Kagami no Kojou (Lonely Castle in the Mirror) memperlihatkan visual baru yang dapat kamu lihat diatas & trailer terbarunya. Bukan hanya itu saja mereka juga ungkap pemeran karakter tambahan.

@unimma_id

 

Sinopsis Kagami no Kojou (Lonely Castle in the Mirror)

Kagami no Kojou bercerita tentang Kokoro, seorang siswi SMP yang kehilangan tempat di sekolahnya. Perasaan itu membuatnya malas pergi sekolah dan hanya mengurung diri di kamar. Hingga suatu hari, cermin di kamarnya bersinar dan Kokoro tersedot masuk ke dalam.

Kokoro berada di sebuah kastil yang persis seperti dalam dongeng. Kokoro tidak sendiri. Dia bersama dengan enam siswa sekolah menengah pertama lain yang tidak dia kenal. Mereka disambut seorang gadis mengenakan topeng serigala, yang kemudian dipanggil “Ookami-sama”.

“Selamat! Anda adalah salah satu dari tujuh orang yang terpilih. Apapun keinginan Anda, saya akan mengabulkan satu permintaan saja!” sapa Ookami-sama.

Di dalam kastil terdapat “forbidden room” yang bisa mengabulkan permintaan apapun. Kunci untuk membuka kamar tersembunyi di suatu tempat dalam kastil. Dan hanya orang yang menemukan kunci saja, yang permintaannya akan dikabulkan.

Ookami-sama meminta ketujuh remaja terpilih untuk memikirkan baik-baik permintaan mereka. Selama di dalam kastil juga mereka dibebaskan untuk melakukan apapun, sambil mencari kunci.

Apakah mereka akan memikirkan diri sendiri demi mendapatkan kunci? Kira-kira apa harapan Kokoro yang tidak boleh diketahui oleh orang-orang lain. Dan mengapa Kokoro yang terpilih bersama tujuh orang lainnya?

Unimma Updates

Leave a Reply

  • https://ssg.streamingmurah.com:8048
  • Copyright ©2025 by PT. Radio Unimma. All Rights Reserved
  • http://45.64.97.82:8048
  • Copyright ©2025 by unimmafm. All Rights Reserved
  • http://45.64.97.82:8048/stream
  • Copyright ©2025 by unimmafm All Rights Reserved